Galaxy S7 Edge: Inikah Calon Ponsel Terbaik?

Galaxy S7 Edge: Inikah Calon Ponsel Terbaik?


 

Barcelona -
Belum ada sebelumnya sebuah smartphone dengan layar lengkung di kedua sisi. Artinya, Galaxy S7 Edge, seperti halnya S6 Edge, tak ada duanya. Bolehlah diistilahkan sebagai smartphone ganteng karena banyak yang menganggapnya sedap dipandang.

S7 Edge dan saudaranya S7 versi reguler resmi diluncurkan di Barcelona.detikINET berkesempatan jadi salah satu media yang mencobanya pertama kali. Seperti apa kesan pertama terhadap flagship terbaru Samsung ini, khususnya S7 Edge? Patut dicatat kalau S7 Edge dan S7 reguler itu identik kecuali dalam desain layar serta kapasitas baterai.

Dalam beberapa hal, sepertinya Galaxy S7 adalah perbaikan dari Galaxy S6 yang patut diapresiasi. Desain bodinya lebih nyaman dalam genggaman, kameranya lebih superior, dan kembalinya slot microSD serta bodi tahan air tentu disambut gembira oleh fans Samsung.

Galaxy S7 Edge: Inikah Calon Ponsel Terbaik?

Seperti sudah disebutkan, tidak ada perbedaan yang sangat signifikan antara Galaxy S6 Edge dan S7 Edge kalau berbicara dari sisi desain. Keduanya terlihat mirip dengan menonjolkan layar lengkung di kedua sisinya. 

Tapi S7 tampil lebih keren, lengkungannya lebih tegas di bagian casing belakang sehingga lebih mantap dalam genggaman. S7 Edge layarnya juga lebih lapang dari Galaxy S6 Edge, yakni seluas 5,5 inch.

Lebih puas untuk melihat foto, video ataupun main game. Sayang casing belakang tetap rentan menjadi magnet sidik jari sehingga mudah terlihat kusam.

Yang cukup menarik adalah tonjolan kamera di bagian belakang casing Galaxy S7 kini semakin tipis, nyaris setara dengan casingnya. Tidak terlalu menonjol lagi sehingga lebih cantik dari sisi desain.

Di sekeliling bodinya, akan kita temukan beberapa tombol dan port khas smartphone. Di bagian atas dijumpai slot microSD merangkap slot nano SIM. Kemudian di sisi kanan ada tombol power dipadu tombol volume di sisi kiri.

Kembalinya slot microSD yang absen di Galaxy S6 tentu adalah kabar menyenangkan. Samsung sepertinya mendengar keinginan konsumen dan di Galaxy S7, slot microSD mampu menampung kartu memori up to 200 GB. Menyimpan banyak data dalam ukuran besar kini bukan masalah lagi. Namun Samsung memutuskan baterainya tetap tidak bisa dicopot.

Di bawah layar, Samsung tetap mempertahankan tombol home fisik. Sedangkan bagian bawah ada slot micro USB untuk mengisi daya dan transfer data. Di kanan dan kiri microUSB itu, disematkan speaker untuk menyemburkan suara.

Galaxy S7 memiliki sertifikasi IP 68 yang berarti ia mampu bertahan di kedalaman air 1 meter selama sekitar 30 menit. Meskipun tahan air, Galaxy S7 terlihat tetap cantik desainnya, sama sekali tidak mencolok bahwa ia dirancang water resistance. 

Tentu perhatian pertama pengguna selain desainnya adalah layar. Dengan resolusi Quad HD, layar S7 memanjakan mata, mampu menampilkan ikon-ikon dengan sangat jernih. Dan seperti sudah disebutkan, ukurannya yang lebih besar bukan berarti lebih susah dioperasikan, Galaxy S7 bahkan cukup enak dioperasikan dengan satu tangan.

Sudah tentu perpindahan antar layar, aplikasi atau multitasking berjalan lancar tanpa kendala. Jelas lebih cepat dari generasi sebelumnya, tapi mungkin user tidak menemukan banyak perbedaan. Memang Galaxy S6 pun sudah ngebut dan yang ini lebih ngebut lagi. Satu catatan lagi, user interface Touch Wiz sekarang semakin simpel, semakin mudah digunakan. 
S7 ditenagai prosesor Exynos 8890 dan Snapdragon 820 dari Qualcomm. Dipadu dengan kapasitas RAM 4 GB, maka tak heran jika performanya gegas. 

Salah satu kemajuan terbesar di Galaxy S7 tak diragukan adalah kameranya. Banyak media yang sudah mencobanya dan mengatakan kamera Galaxy S7 sangat bagus, kemungkinan sangat sukar dikalahkan kualitasnya di tahun ini.

Kamera itu menangkap fokus begitu cepat. Saat rilisnya, Samsung memperlihatkan kalau S7 mampu mengunci fokus jauh lebih ngebut dibandingkan iPhone 6S. Dan ini memang terbukti kala dicoba langsung. 

Meskipun resolusinya turun dari 16 megapixel menjadi 12 megapixel, pixel yang lebih besar mampu menangkap 56% cahaya lebih banyak. Dan dengan aperture f/1.7 serta sensor yang dirancang untuk meembuat fokus jauh lebih cepat, kamera Galaxy S7 benar benar mampu menangkap foto bagus, meski di situasi low light.

Di bagian hardware, peningkatan kapasitas baterai menjadi 3.600 mAh patut disambut, masih dengan teknologi isi ulang super cepat. Tentu hampir pasti ini berarti Galaxy S7 Edge dapat bertahan hidup lebih lama lagi.

S7 dibekali fitur lain yang cukup menarik. Seperti layar Always On yang menampilkan beragam informasi saat layar dalam keadaan tidak aktif. Atau juga sistem pendingin cairan. Tidak ketinggalan aksesoris barunya, kamera 360 derajat Gear 360 yang melengkapi aksesori lain seperti Gear S2 dan Gear VR.

Overall di Galaxy S7, Samsung memperbaiki beberapa kelemahan di Galaxy S6 dan di sisi lain, memperkuat kelebihannya. Misalnya kamera yang lebih superior. Maka tak diragukan kalau Galaxy S7 berpotensi menjadi Android terbaik tahun ini meski diperlukan pengujian lebih lanjut untuk membuktikannya.

Komentar

Postingan Populer